Sebanyak 31 ABG yang akan tawuran di
beberapa titik di Kota Bogor diamankan petugas gabungan kepolisian,
Satpol PP Dan TNI sekitar pukul 02.00 WIB dini hari menjelang sahur, Jumat
(25/06).
Tak hanya itu, dari tangan mereka, petugas juga berhasil
menyita sejumlah senjata tajam berbagai jenis dengan ukuran besar.
Senjata tersebut di antaranya satu gergaji lancip rakitan, satu celurit,
satu pedang, samurai dan satu golok besar.
Lucunya, di salah satu
senjata gergaji terbuat dari besi pelat tebal terdapat tulisan berisi
'Bismillah, bisa buat bunuh orang amin'. Senjata yang dicorat-coret
menggunakan spidol itu diperoleh dari salah satu ABG yang diamankan.
Kapolres
Bogor Kota, AKBP Andi Herindra mengatakan pihaknya mengamankan 31 ABG
ini berdasarkan hasil penyisiran dan razia gangguan kamtibmas saat
menjelang sahur. Mereka diamankan terindikasi melakukan tindakan tawuran
pada dini hari tadi, Jumat (24/06) pukul 02.00 WIB.
"Dari beberapa orang ada yang terbukti membawa senjata dan narkoba jenis ganja," katanya.
Lanjutnya,
pihaknya masih melakukan proses penyidikan, karena ada beberapa orang
yang hanya ikut-ikutan saja. Dalam tawuran ada dua orang luka akibat
terkena sabetan benda tajam.
"Ada indikasi yang diamankan ini
bukan hanya dari Kota Bogor tapi juga liar Kota Bogor. Kami akan
melakukan penyekatan-penyekatan di perbatasan di Kota Bogor," tuturnya.
Source: merdeka.com dengan perubahan seperlunya.
No comments:
Post a Comment